Dirgahayu Hari Guru Nasional dan HUT PGRI ke – 71. Membangkitkan Kesadaran Kolektif Guru dalam Meningkatkan Mutu Pendidikan
The slide is a linking image Pure Javascript. No jQuery. No flash. #htmlcaption

Senin, 31 Oktober 2016

Identifikasi Asam, Basa, dan Garam



Untuk mengetahui suatu larutan bersifat asam, basa, maupun netral diperlukan suatu indikator asam basa. Indikator adalah zat-zat yang dapat menunjukkan indikasi berbeda dalam larutan asam, basa, dan garam. Cara menentukan senyawa bersifat asam, basa, atau netral dapat menggunakan kertas lakmus dan larutan indikator atau indikator alami.
1.   Indentifikasi dengan Kertas Lakmus
Warna kertas lakmus dalam larutan asam, larutan basa, dan larutan netral berbeda. Macam-macam kertas lakmus yaitu lakmus merah dan lakmus biru. Sifat dari masing-masing kertas lakmus tersebut antara lain:

Jenis kertas lakmus
Dalam larutan yang bersifat
Asam
Basa
Netral
Lakmus merah
Merah
Biru
Merah
Lakmus biru
Merah
Biru
Biru

2.   Indikator universal
Indikator universal adalah gabungan beberapa indikator. Larutan indikator universal yang biasa digunakan dalam laboratorium terdiri dari metil jingga (trayek 2,9 – 4,0), metil merah (trayek 4,2 – 6,3), brom timol biru (trayek 6,0 – 7,6) dan fenoftalein (trayek 8,3 – 10,0). Indikator-indikator itu memberikan warna yang berbeda tergantung pada nilai pH tertentu.

Trayek perubahan warna dari beberapa indikator :
Nama indikator
Warna dalam larutan
Trayek perubahan warna
Asam
Basa
Netral

Metil merah
Merah
Kuning
Merah
4,2 – 6,3
Metil jingga
Merah
Kuning
Jingga/orange
2,9 – 4,0
Bromtimol biru
Kuning
Biru
Biru
6,0 – 7,6
Fenol merah
Kuning
Merah
Merah
8,3 – 10,0
Lakmus
Merah
Biru
Tetap
5,5 – 8,0

3.   Indikator Alami
Ada beberapa cara yang dapat dilakukan untuk menguji suatu larutan bersifat asam, basa, atau netral yaitu dengan menggunakan indikator alami, antara lain dengan berbagai bunga yang berwarna atau tumbuhan, seperti daun, mahkota bunga, kunyit, kulit manggis, dan kubis ungu dapat digunakan sebagai indikator asam basa.
Beberapa contoh indikator alami seperti berikut :

Nama indikator
Warna dalam larutan
Asam
Basa
Netral
Ekstrak kunyit
Kuning tua
Jingga/orange
Kuning terang
Ekstrak bunga sepatu
Merah
Hijau
Ungu
Ekstrak Kubis Merah
Merah muda
Hijau
Ungu
Ekstrak kulit manggis
Coklat kemerahan
Biru kehitaman
Ungu

Contoh penentuan rentang pH memakai indikator alami

Bahan alami
pH 2
pH 4
pH 6
pH 8
pH 10
pH 12
Kunyit
Kuning kecoklatan
Kuning kecoklatan
Kuning kecoklatan
Coklat kekuningan
Coklat kekuningan
Coklat kekuningan
Kubis ungu
Merah muda
Ungu muda
Ungu
Ungu kebiruan
Biru pucat
hijau
Bunga bugenvil
Merah muda
Merah muda
Murah muda
Coklat keunguan
Coklat
Coklat
Bunga sepatu
Merah tua
Merah muda
Merah kecoklatan
Coklat bening
Coklat kehijauan
Hijau tua
Kayu secang
Kuning pucat
Kuning
Orange kecoklatan
Merah muda
Merah muda
merah



Tidak ada komentar:

Posting Komentar